Enam Santri PAUD Al Hasan Lembanna di Wisuda

Enam Santri PAUD Al Hasan Lembanna di Wisuda
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur'an Sulsel terus berupaya mencetak generasi tahfidzul Qur'an melalui prorgam pendidikan. Hadirnya Rumah Rahfidz Daarul Qur'an Lembanna membuat masyarakat semakin antusias belajar Al-Qur'an. Tidak hanya tingkat TPA dan Tahfidz, tapi juga PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini).

Memasuki akhir tahun ajaran 2023/2024, Jum'at (21/6) 6 santri PAUD Al Hasan Lembanna di wisuda. Bertempat di Rumah Tahfidz Daarul Qur'an Lembanna, santri-santri ini mengikuti prosesi penamatan dan diberikan penghargaan atas kelulusan mereka telah mengikuti proses belajar mengajar.

Mereka yang telah diwisuda nantinya akan melanjutkan sekolah ke tingkat TK (Taman Kanak-kanak). Semoga jadi anak sholeh sholehah dan membanggakan, Aamiin.