Ujian Juz 30 Tahfidz Centre PPPA Daarul Qur’an Cirebon

Ujian Juz 30 Tahfidz Centre PPPA Daarul Qur’an Cirebon
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur’an Cirebon mengadakan ujian juz 30 bagi para santri Tahfidz Centre, Sabtu (23/1). Kegiatan ini diikuti oleh 5 santri yang sudah diseleksi dalam hafalan juz 30-nya.

Ujian dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan, baik menggunakan masker, menyediakan hand sanitizer  dan lain sebagainya. Baik penguji maupun peserta.

Ujian juz 30 ini bertujuan untuk memberi apresiasi terhadap santri Tahfidz Centre yang sudah mengkuti kegiatan dan berhasil menghafal juz 30. Dari 18 santri, hanya 5 orang yang saat ini sudah memenuhi syarat hafidz juz 30. Hal ini menjadi penyemangat bagi santri lainnya untuk tetap fokus belajar dan menghafal Al-Qur’an.

“Walaupun saat pandemic Covid-19 ini banyak kegiatan yang ditunda dengan berbagai alasan, namun kami berharap agar para santri tetap semangat dan terus rajin belajar dan menghafal Al-Qur’an” Ujar Ustadzah Nelly selaku pembimbing Tahfidz Centre

Acara ini juga tidak lepas dari peran wali santri yang terus memberikan semangat sehingga sejumlah santri dapat mencapai harapan untuk menghafal Al Quran. Harapannya, santri semakin gigih dalam menghafal Qur’an serta menjadi keberkahan untuk semuanya. []