Tips Menjaga Hafalan Qur'an dari Ummu, Santri Kader Tahfidz

Tips Menjaga Hafalan Qur'an dari Ummu, Santri Kader Tahfidz
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

“Dari dulu saya ingin sekali merasakan menjadi seorang santri, yang bisa fokus ngejar akhirat, fokus ke Qur’an. Dan, alhamdulillah, Allah izinkan saya bisa ke Kader Tahfidz ini. Entah amalan apa yang bisa mengantarkan saya ke sini, yang jelas saya sangat merasa bersyukur,” Ungkap Ummu Nailatur Rahmah.

Setiap orang pasti memiliki metode menghafal yang berbeda-beda. Tergantung kepribadiannya masing-masing. Begitupun dengan Ummu Nailatur Rahmah, salah satu santri Kader Tahfidz PPPA Daarul Qur’an.

Dalam menghafal, Ummu biasa melakukan metode pengulangan bacaan serta membaca makna setiap kalimatnya. Selain itu, tempat yang sepi menjadi pilihannya dalam menghafal. “Yang pertama pasti Niat yah, juga jangan lupa berdo’a. Karena, Yang Maha memilki kemudahan hafalan kan Allah, maka kita do’a agar dititipkan hafalan itu ke diri kita, serta keistiqomahan selalu dalam menjaganya,” kata Santri yang berasal dari Kebumen, Jawa tengah itu.

Ummu mengaku sebelum berada di sini, ia belum secara maksimal dapat menghafal. Lumrahnya yang terjadi pada kebanyakan orang, yaitu sibuk agenda sehari-hari, diantaranya kuliah. Namun, di Kader Tahfidz ini dia lebih fokus dan merasa ter-upgrade.

Selain berbagi metode menghafal, Ummu juga berpesan bahwa jangan sampai salah niat dalam menghafal. Karena, semakin banyaknya hafalan yang kita miliki maka semakin besar pula interaksi yang kita harus jaga kepada Al-Qur’an. Tentunya juga harus ikhlas meninggalkan banyak hal, terlebih yang sia-sia. Semua itu adalah ikhtiar untuk menjaga hafalan yang telah kita miliki.