PPPA Daarul Qur’an Malang Salurkan Daging Qurban

PPPA Daarul Qur’an Malang Salurkan Daging Qurban
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Ibadah qurban 1442 H sangat istimewa karena bertepatan dengan masa pandemi Covid-19. Di sisi lain, masyarakat juga tengah diuji dengan masalah ekonomi yang disebabkan pandemi Covid-19. Namun panggilan ibadah qurban tetap disunnahkan sebagai bentuk ibadah kepada Allah dan membantu orang lain yang membutuhkan.

Untuk meminimalisir risiko penyebaran Covid-19, prosesi penyembelihan hewan qurban pun dilakukan dengan protokol kesehatan ketat. Di Pesantren Tahfizh Daarul Quran Malang penyembelihan hewan qurban dilaksanakan selama tiga hari terhitung sejak Selasa (20/7).

Kali ini PPPA Daarul Qur’an Malang menyembelih hewan qurban donasi dari Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) dan masyarakat umum.

Setelah disembelih, hewan qurban kemudian dipotong menjadi berbagai bagian dan dikemas. Daging-daging qurban tersebut diperuntukkan bagi santri, asatidz dan masyarakat sekitar Pesantren Tahfizh Daarul Quran Malang.

“Alhamdulillah proses penyembelihan dan pendistribusian daging hewan qurban telah sampai di tangan penerima manfaat,” ujar Kepala Cabang PPPA Daarul Qur’an Malang, Sulistiono.

Sementara itu Ustadz Teguh Catur Cahyono selaku pembina Pesantren Tahfizh Daarul Qur’an Malang mengucapkan terima kasih kepada PPPA Daarul Qur’an Malang dan donatur yang telah berqurban. “Terima kasih kepada BPKH dan semua donatur yang telah berqurban bersama PPPA Daarul Qur’an, semoga berkah dan memberikan motivasi kepada santri semangat menghafal alquran dan kebahagiaan kepada masyarakat,” tuturnya. []

Oleh: Qoria, PPPA Daarul Qur’an Malang