PPPA Daarul Qur'an Medan Bagikan 30 MUshaf Al-Qur'an untuk Rumah Iqra' Mencirim
PPPA Daarul Qur’an Medan kembali menebarkan keberkahan melalui program Tebar Al-Qur'an ke Pelosok Desa. Kali ini, sebanyak 30 mushaf Al-Qur’an dibagikan kepada anak-anak yang belajar mengaji di Rumah Iqra’, yang berlokasi di Perumahan Davarel Green Mencirim, Jl. Karyawan, Sawit Rejo, Kec. Kutalimbaru, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara pada Jum'at (28/02).
Tak hanya sekadar berbagi mushaf, kegiatan ini juga diramaikan dengan program Mobile Qur’an, di mana anak-anak diajak bercerita dan bermain bersama oleh Kak Tasya, seorang santri dari Rumah Tahfizh Nur Sulicha. Suasana penuh kebahagiaan dan semangat belajar Qur’an pun terasa sepanjang acara.
Kegiatan ini dibuka dengan sambutan oleh Kepala Cabang PPPA Daarul Qur’an Medan, Putri Rizki Ardhina, yang menyampaikan tujuan utama program ini, yaitu mendekatkan Al-Qur’an kepada masyarakat pelosok dan memberikan dukungan bagi generasi Qur’ani.
Sementara itu, Ustadz Dani, selaku pengasuh Rumah Iqra’, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada PPPA Daarul Qur’an Medan serta para donatur yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. "Alhamdulillah, anak-anak di sini sangat terbantu dengan adanya mushaf baru. Semoga Allah membalas kebaikan semua pihak yang telah berpartisipasi dalam pengadaan Al-Qur'an ini," ujarnya.
"Semoga kegiatan ini menjadi wasilah keberkahan dan semakin banyak lagi anak-anak di pelosok negeri yang mendapatkan akses mudah untuk belajar Al-Qur’an. Kami berdoa semoga para donatur diberikan rezeki yang luas, keberkahan dalam hidup, serta pahala yang terus mengalir hingga akhirat. Aamiin ya Rabbal ‘Alamin", tutup tim PPPA Daarul Qur'an Medan.