Serah Terima Hasil Asesmen Triwulan Santri Tahsin dan Tahfizh Kids
PPPA Daarul Quran Yogyakarta menggelar asesmen triwulanan untuk seluruh kelas Grha Tahfizh pada pekan ke-2 bulan September. Salah satunya adalah kelas Tahsin dan Tahfizh Kids.
PPPA Daarul Quran Yogyakarta menggelar asesmen triwulanan untuk seluruh kelas Grha Tahfizh pada pekan ke-2 bulan September. Salah satunya adalah kelas Tahsin dan Tahfizh Kids.
Proses asesmen berlangsung pada 6 September secara offline di Masjid Al-Furqon di Umbulharjo, Yogyakarta. Asesmen dilakukan terhadap empat santri dengan beragam jilid setelah mengikuti pembelajaran Kaidah Daqu selama 3 bulan sejak Juni hingga Agustus. Asesmen triwulanan ini bertujuan ini untuk memantau perkembangan kompetensi santri dalam hal membaca potongan ayat Al-Quran dan menghafal surat-surat pendek.
Hasil dari serangkaian asesmen diserahkan kepada wali santri bersama asatidz pada 13 September 2023. Acara diawali dengan sambutan langsung dari Ustadzah Uswatun Aeniah selaku pengelola Grha Tahfizh Daarul Qur’an Yogyakarta. Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa berdasarkan hasil asesmen, progres pembelajaran dan kemampuan menghafal para santri cukup baik.
Hal ini karena didukung oleh proses menghafal yang diterapkan di Daarul Quran yakni melalui tasmi’ dari bacaan yang bagus dari asatidz secara langsung dan diulang beberapa kali. Proses ini menjadi sebuah metode yang tepat untuk memudahkan para santri kids dalam menghafal Al-Quran dengan tetap berorientasi pada tahsin dan ketepatan ayat. Selain itu, pendampingan dari orang tua juga menjadi faktor yang sangat penting dalam menunjang percepatan pembelajaran santri.
Acara berikutnya adalah penyampaian hasil asesmen secara general oleh pengampu kelas Tahsin dan Tahfizh Kids. Dalam hal ini Ustadzah Elly Naila Fauziah. Ia menyampaikan bahwa para santri sangat antusias, selalu bersemangat dan cukup aktif selama mengikuti pembelajaran.
Oleh karena itu, pembelajaran Al-Quran di kelas Tahsin dan Tahfizh dikombinasi dengan variasi aktivitas lainnya yang dapat mengarahkan keaktifan dan kreativitas santri, seperti menggambar, penayangan video islami kisah para nabi, menyusun kerajinan tangan dari kertas origami dan lainnya. Pada sesi ini, sekaligus pengenalan asatidz baru atas nama Ustadzah Azizah Azzahra. Dalam hal ini sebagai pengganti dari Ustadzah Elly Naila Fauziah yang tidak dapat melanjutkan estafet pembelajaran.
Setelah serangkaian sambutan disampaikan, selanjutnya masuk ke acara inti yaitu penyerahan hasil asesmen santri secara personal oleh pengelola dan asatidz Grha Tahfizh kepada wali santri. Komunikasi dua arah ini bertujuan memberi kesempatan kepada wali santri untuk memberikan tanggapan dari pembelajaran yang diterima oleh santri dan berbagi mengenai perkembangan dan kendala santri selama mengikuti pembelajaran.
Hal ini diharapkan dapat menjadi evaluasi dan perbaikan bagi seluruh pihak terkait, baik bagi wali santri, asatidz dan pengelola Grha Tahfizh Daarul Quran, agar bersinergi untuk mendukung tercapainya target pembelajaran yang diinginkan, baik dari segi kompetensi maupun afeksi (adab dan akhlak).