Ujian Hafalan Perdana Rumah Tahfidz Daarur Rohman

Ujian Hafalan Perdana Rumah Tahfidz Daarur Rohman
Ujian Hafalan Perdana Rumah Tahfidz Daarur Rohman
Ujian Hafalan Perdana Rumah Tahfidz Daarur Rohman
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur'an Cirebon mendatangi Rumah Tahfidz Daarur Rohman, Sinapeul, Majalengka pada Kamis (11/8). Agenda kunjungan tersebut dalam rangka menghadiri Ujian Hafalan perdana yang diselenggarakan oleh Rumah Tahfidz Daarur Rohman.

Saat ini Rumah Tahfidz Daarur Rohman memiliki santri sekitar 30 orang. Namun hanya ada 3 santri saja yang mengikuti Ujian Hafalan. Yakni ada Ghinaya Ilma Ataka, Kharisma Alfiatuzzahra, dan Siti Nuralisa Aprilia. Ketiganya mengikuti ujian tahfidz dalam kategori juz 30.

Diantara 3 santri tersebut Ghina panggilan akrabnya, menjadi santri termuda yang mengikuti ujian. Ghina masih berusia 10 tahun dan tengah duduk dibangku kelas 5 Sekolah Dasar. Sudah 2 tahun lamanya Ghina mengikuti kegiatan belajar mengaji di Rumah Tahfidz Daarur Rohman.

Saat ditemui oleh tim PPPA Daarul Qur'an Cirebon, Ghina mengutarakan cita-citanya yang ingin menjadi dokter penghafal quran. "Kalau sudah besar nanti mau jadi dokter hafidz quran biar bisa menolong banyak orang" pungkasnya.

Ustadzah Tika selaku pengajar Rumah Tahfidz Daarur Rohman menuturkan jika Ghina memang anak yang bersemangat untuk menuntut ilmu dan berambisi agar bisa mewujudkan cita-citanya menjadi dokter. "Iya Ghina juga pernah bercerita soal cita-cita dia menjadi dokter, memang anaknya semangat, alhamdulilah hafalannya juga sudah 2 juz saat ini," jelas Ustadzah Tika.

Oleh: Royana, PPPA Daarul Quran Cirebon