Wisuda Akbar Rumah Tahfidz PPPA Daarul Qur'an Bandung

Wisuda Akbar Rumah Tahfidz PPPA Daarul Qur'an Bandung
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur'an Bandung menggelar Wisuda Tahfidz Akbar 2021 pada Ahad (24/10) pagi. Gelaran wisuda ini diikuti oleh ratusan santri dan santriwati dari berbagai Rumah Tahfidz bimbingan PPPA Daarul Qur'an yang berada di wilayah Priangan Barat.

Acara berlangsung di Kamojang Ecopark Cisarua, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Hadir dalam acara tersebut  Dewan Syariah Daarul Qur’an KH. Ahmad Kosasih, Manager Rumah Tahfidz Center (RTC) Ustadz Muhammad Halimi dan pengasuh Pesantren Tahfizh Daarul Qur’an Bandung Ustadz Hendy Irawan Saleh.

Santri dan santriwati diwisuda dengan kategori yang beragam. Sebelumnya mereka terlebih dahulu mengikuti ujian sesuai kategorinya masing-masing.

Acara dilengkapi dengan kreasi seni yang ditampilkan oleh perwakilan dari masing-masing Rumah Tahfidz. Ustadz Hendy dalam nasehatnya menjelaskan bahwa seorang penghafal Al-Qur'an harus memiliki bakat lebih dari yang lain.

"Kita lihat di Tiktok, Instagram, YouTube, isinya hanya hiburan yang menjauhkan generasi dari agama, padahal bisa saja ilmu tajwid, ilmu qiroah dipulas dalam bentuk yang kekinian," serunya.

Sementara itu, KH. Ahmad Kosasih begitu mengapresiasi para santri dengan memberikan hadiah kepada masing-masing perwakilan Rumah Tahfidz yang telah tampil dalam kreasi seni. Ia berharap agar semangat para santri dapat meningkat setelah acara ini, agar impian mereka untuk menjadi hafidz Qur’an lekas terwujud. []

Oleh: Widia, PPPA Daarul Qur’an Bandung