10 Ayat dan Hadis Tentang Sedekah

Ayat dan Hadis Tentang Sedekah - Sedekah menjadi salah satu ibadah yang memiliki keutamaan dalam Islam. Selain itu, sedekah juga sebagai bentuk kepedulian muslim kepada orang lain.

10 Ayat dan Hadis Tentang Sedekah
Ayat dan Hadis Tentang Sedekah
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Ayat dan Hadis Tentang Sedekah - Sedekah menjadi salah satu ibadah yang memiliki keutamaan dalam Islam. Selain itu, sedekah juga sebagai bentuk kepedulian muslim kepada orang lain.

Sedekah berbeda dengan zakat. Sebab sedekah tidak diharuskan untuk orang miskin saja. Melainkan bisa diberikan ke semua orang termasuk keluarga.

Beda halnya dengan zakat yang harus diberikan kepada golongan yang sudah ditentukan. Ada delapan golongan penerima zakat yang biasa disebut delapan golongan asnaf.

Dalil Tentang Sedekah

Ada banyak ayat dan hadis tentang sedekah yang bisa menjadi rujukan saat melakukan ibadah tersebut. Sebagaimana sumbernya, dalil tersebut ada yang langsung disampaikan dalam firman Allah dan ada juga dalam bentuk hadis.

Dalil tentang sedekah tersebut sangat penting sebagai pedoman beribadah. Berikut adalah daftar dalilnya:

1. Surat Al-Munafiqun Ayat 10

"Dan belanjakanlah sebagian dari apa yang telah Kami berikan kepadamu sebelum datang kematian kepada salah seorang di antara kamu; lalu ia berkata: “Ya Rabb-ku, mengapa Engkau tidak menangguhkan (kematian)ku sampai waktu yang dekat, yang menyebabkan aku dapat bersedekah dan aku termasuk orang-orang yang saleh?” (QS Al-Munafiqun: 10)

2. Surat Al-Hadid Ayat 18

"Sesungguhnya orang-orang yang membenarkan (Allah dan Rasul-Nya) baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya akan dilipat gandakan (pembayarannya) kepada mereka; dan bagi mereka pahala yang banyak.” (QS Al-Hadid: 18)

3. Surat Saba Ayat 39

"Katakanlah: ‘Sesungguhnya Tuhanku melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya di antara hamba-hamba-Nya dan menyempitkan bagi (siapa yang dikehendaki-Nya)’.

Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah akan menggantinya dan Dialah Pemberi rezeki yang sebaik-baiknya.” (QS Saba: 39)

4. Surat Al-Baqarah Ayat 261

“Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (QS Al-Baqarah: 261)

5. Surat Ali Imran Ayat 134

“(yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya dan memaafkan (kesalahan) orang. Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan.” (QS Ali Imran: 134)

6. Surat Al-Baqarah: 268

"Syaitan menjanjikan (menakut-nakuti) kamu dengan kemiskinan dan menyuruh kamu berbuat kejahatan (kikir); sedang Allah menjadikan untukmu ampunan daripada-Nya dan karunia. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengatahui.” (QS Al-Baqarah: 268)

7. HR. Thabrani

“Sedekah menutup 70 pintu keburukan.” (HR Thabrani)

8. HR. Bukhari

"Tidak ada suatu hari pun ketika seorang hamba melewati paginya kecuali akan turun (datang) dua malaikat kepadanya, lalu salah satunya berdoa;

Ya Allah, berikanlah pengganti bagi siapa yang menafkahkan hartanya. Sedangkan yang satunya lagi berdoa; Ya Allah, berikanlah kehancuran (kebinasaan) kepada orang yang menahan hartanya.” (HR Bukhari)

9. HR. Thabrani

"Wahai Aisyah, halangilah dirimu dari neraka meskipun dengan sebiji kurma, karena hal itu bisa menutupi orang lapar dari kelaparan.” (HR Thabrani)

10. HR. Thabrani

"Sesungguhnya sedekah itu memadamkan murka Allah dan menolak mati jelek (su’ul khotimah).” (HR Thabrani)

Itulah rangkuman mengenai ayat dan hadis tentang sedekah yang bisa menjadi landasan ketika melakukannya. Dalil di atas juga biasanya disampaikan oleh penceramah dalam berbagai kajian.

Adapun cara untuk bersedekah bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja. PPPA Daarul Qur'an mengajak bersedekah untuk para penghafal Al-Qur'an.

Kemuliaan sedekah untuk para penghafal Al-Qur'an tentunya sangat banyak. Salah satu di antaranya adalah mendapatkan pahala yang mengalir hingga akhirat.

Klik di sini untuk ikut berpartisipasi dalam program sedekah untuk penghafal Al-Qur'an. Semoga bermanfaat.