Bahrul Ilmi Pejuang WTN 2018

Bahrul Ilmi Pejuang WTN 2018
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Bahrul Ilmi adalah santri dari Rumah Tahfizh Zulfa Qurotaa'yun, Yogyakarta, Jawa Tengah. Tempat familiar di mata masyarakat karena pernah dikunjungi Ustad Yusuf Mansur dalam acara peresmian rumah tahfizh baru pada 12 Juni 2010 lalu.

Di gang Kampung Selokraman tempat biasa Bahrul Ilmi berangkat ke masjid, anak-anak kecil sering menyapanya dengan panggilan Ustad. Bahrul Ilmi (19) adalah santri berprestasi di Rumah Tahfizh Yogyakarta dan kampusnya.

Pada 11 Januari lalu ia mendapat penghargaan umroh dari PPPA Daarul Qur'an Yogyakarta ketika penyelenggaraan Wisuda Akbar dan beasiswa sarjana karena telah khatam 30 juz. Aktivitasnya sebagai santri dan mahasiswa UIN Sunan Kali Jaga tak membuatnya lengah dalam menghafalkan dan mengamalkan Al Quran.

Terbukti pada Ujian Wisuda Tahfizh Nasional (WTN) 2017 meskipun ia belum dinyatakan lolos, tahun ini perjuangannya dengan 37 santri Jogja - Jateng dan ribuan santri di Ujian WTN 2018 patut di apresiasi. Bahrul Ilmi pun mendapatkan kesempatan Ujian pada 9 April lalu. "Karena kemarin belum lulus jadi aku pingin ikut WTN lagi sampe lulus, hehe," ucapnya.

Semoga Ujian WTN 2018 dapat memicu semangat Bahrul Ilmi dan semua santri PPPA Daarul Qur'an se-Nusantara, agar terus dapat mempelajari dan mengamalkan Al Quran. Aamin.