PPPA Daarul Banten Dukung Makan Gratis di Kedai Al-Amin Cilegon

PPPA Daarul Qur'an Banten mendukung kegiatan makan gratis yang dilaksanakan oleh Yayasan Al-Amin Kota Cilegon, Kelurahan Jombang Wetan Kecamatan Jombang, Kota Cilegon Banten, pada Jum’at (24/2). Aksi Jum’at Berkah ini dilaksanakan di Kedai Makan Gratis Al-Amin.

PPPA Daarul Banten Dukung Makan Gratis di Kedai Al-Amin Cilegon
PPPA Daarul Banten Dukung Makan Gratis di Kedai Al-Amin Cilegon
PPPA Daarul Banten Dukung Makan Gratis di Kedai Al-Amin Cilegon
PPPA Daarul Banten Dukung Makan Gratis di Kedai Al-Amin Cilegon
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur'an Banten mendukung kegiatan makan gratis yang dilaksanakan oleh Yayasan Al-Amin Kota Cilegon, Kelurahan Jombang Wetan Kecamatan Jombang, Kota Cilegon Banten, pada Jum’at (24/2). Aksi Jum’at Berkah ini dilaksanakan di Kedai Makan Gratis Al-Amin.

Kedai makan gratis ini berdiri sejak 30 Juni 2021 dan sudah memiliki dua cabang di daerah Palas dan Jombang Wetan kota Cilegon. Kedai ini buka setiap Jum’at pukul 09:00 WIB hingga 14:00 WIB dan menyiapkan sekitar 400 hingga 500 porsi makanan prasmanan untuk siapapun yang membutuhkan.

Saat berlangsungnya aksi makan gratis, banyak warga memenuhi kedai, mulai dari anak-anak, remaja, ibu-ibu, hingga bapak-bapak terus berdatangan. Pada saat mengantre warga disambut dengan lantunan ayat suci Al-Quran yang dibacakan oleh santri Rumah Tahfizh Al-Amin. Hal tersebut dilakukan agar semua yang dimakan menjadi lebih berkah.

"PPPA Daarul Qur'an Banten sangat mendukung kegiatan Kedai Makan Gratis Al-Amin karena metode prasmanan makan gratis tersebut bisa membantu siapapun orang yang membutuhkan dan menjadi ajang amal jariyah bagi para donatur dan pelaksana kegiatan tersebut," ujar Dewantara Wiratama, selalu Kepala Cabang PPPA Daarul Qur'an Banten.

Oleh: Andri, PPPA Daarul Quran Banten