PPPA Daarul Qur'an Cirebon Terima Wakaf Tanah dan Bangunan untuk Jadi Rumah Tahfidz

PPPA Daarul Qur'an Cirebon Terima Wakaf Tanah dan Bangunan untuk Jadi Rumah Tahfidz
PPPA Daarul Qur'an Cirebon Terima Wakaf Tanah dan Bangunan untuk Jadi Rumah Tahfidz
PPPA Daarul Qur'an Cirebon Terima Wakaf Tanah dan Bangunan untuk Jadi Rumah Tahfidz
PPPA Daarul Qur'an Cirebon Terima Wakaf Tanah dan Bangunan untuk Jadi Rumah Tahfidz
PPPA Daarul Qur'an Cirebon Terima Wakaf Tanah dan Bangunan untuk Jadi Rumah Tahfidz
PPPA Daarul Qur'an Cirebon Terima Wakaf Tanah dan Bangunan untuk Jadi Rumah Tahfidz
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur'an Cirebon secara resmi menerima wakaf tanah dan bangunan seluas 129 meter persegi dari Ibu Hj. Anna Sri Susana pada Kamis (4/8). Bapak H. Abdul Badri selaku Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kelurahan Lemah Abang, Kabupaten Cirebon, telah resmi menandatangani dan menyerahkan akta ikrar wakaf tersebut kepada PPPA Daarul Qur'an Cirebon.

Bertempat di KUA Kelurahan Lemah Abang, akta ikrar wakaf tersebut diserahkan langsung oleh Ibu Hj. Anna selaku muwakif, kepada ketua Yayasan Daarul Qur'an Nusantara yakni Ustadz Muhammad Anwar Sani sebagai nadzir. 

Ibu Hj. Anna (60) merupakan salah satu donatur yang selalu berkontribusi dan mendukung gerakan dakwah penghafal Qur'an di PPPA Daarul Qur'an Cirebon. Ibu Hj. Anna dan almarhum suaminya sudah berniat untuk mewakafkan tanah dan rumah yang berlokasi di Jalan Dewi Sarika RT 17 RW 05 Dusun III Kelurahan Lemah Abang, Kabupaten Cirebon sebagai ladang amal dan pahala mereka sebagai bekal di akhirat kelak.

Ibu Hj. Anna mengungkapkan keajaiban dalam hidupnya ketika melakukan sedekah terutama untuk dakwah Qur'an ini kepada PPPA Daarul Qur'an Cirebon. "Alhamdulillah, setelah mewakafkan rumah, saya merasa urusan keluarga saya dipermudah, saya dan almarhum sudah menyiapkan ini juga untuk bekal nanti agar jadi amal jariyah," tuturnya.

Dalam pertemuan tersebut Ustadz Anwar Sani pun menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada kepada Ibu Hj. Anna yang telah mengamanahkan rumahnya untuk dijadikan Rumah Tahfidz Daarul Qur'an Lemah Abang. "Terima kasih ibu sudah mempercayai lembaga kami untuk menitipkan amanah wakafnya, semoga pahalanya mengalir sampai ke anak cucu ibu melalui bacaan ayat suci alquran para santri di Rumah Tahfidz," ujar Anwar Sani.

Oleh: Royana, PPPA Daarul Quran Cirebon