PPPA Daarul Qur’an Semarang Gelar Ujian Tahfidz untuk Para Calon Dokter Gigi

PPPA Daarul Qur’an Semarang Gelar Ujian Tahfidz untuk Para Calon Dokter Gigi
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur’an Semarang menggelar ujian tahfidz untuk para santri program Campus Tahfidz. Ujian dilaksanakan secara daring, namun tidak mengurangi semangat para peserta.

Campus Tahfidz adalah salah satu program PPPA Daarul Qur’an Semarang  yang berbasis tahfidzul Qur’an dan bergerak di kalangan kampus dengan sasaran mahasiswa. Campus Tahfidz telah bersinergi dengan Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) semala satu tahun. Tujuan sinergi ini adalah agar terlahir para dokter gigi yang hafal Al-Qur’an, berakhlakul karimah dan memiliki wawasan luas.

“Mungkin ini sesuatu yang baru ya bagi anak-anak kami. Apalagi anak-anak kami dari berasal latar pendidikan yang beragam. Untuk itulah kami ingin membekali mahasiswa kami, para lulusan dokter gigi di sini ilmu-ilmu yang lain. Supaya mereka tak hanya sekedar menjadi dokter gigi saja, melainkan jadi Dokter Gigi yang Hafidz Qur’an, insyaAllah,” tutur dr. Etny selaku penanggung jawab Program Campus Tahfidz di FKG Unimus.

Program ini menjadi semangat baru bagi PPPA Daarul Qur’an untuk terus membumikan Al-Qur’an. Harapannya lebih banyak program yang kelak lahir untuk mendukung impian tersebut. []

Oleh: Ade, PPPA Daarul Qur’an Semarang