Mobile Qur'an Syiarkan Indahnya Akhlak Rasulullah SAW

Mobile Qur'an Syiarkan Indahnya Akhlak Rasulullah SAW
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Mobile Qur'an (MoQu) PPPA Daarul Qur'an kembali menjelajah Sumatera Selatan. Kali ini MoQu hadir di Ogan Ilir di 10 titik sekolah dasar hingga menegah  sejak 5 hingga 7 Februari 2020.

Mengambil tema Kasih Sayang Kepada Sesama, Kak Bebe syiarkan kisah teladan dari Nabi Muhammad SAW.  "Rasulullah akhlaknya mulia sekali," tutur Kak Bebe, Trainer MoQu Palembang.

Tak sedikit anak-anak yang menangis seusai mendengar Kak Bebe berkisah. Membayangkan betapa mulia dan terpujinya akhlak baginda Rasulullah SAW.  "Sedih dan terharu," ucap Adel, siswi kelas 5 SDN 16 Palembang.

Kasih dan sayang merupakan fitrah manusia. Karenanya, manusia itu sendiri harus memahami bagaimana mengekspresikan kasih sayang di dalam Islam kepada siapapun, baik itu kepada orang tua, anak-anak, sahabat, bahkan kepada Umat  agama lain melalui kisah-kisah hikmah Akhlak Rasulullah Saw.

"Bulan ini tema MoQutentang Kasih Sayang Kepada Sesama bertujuan agar anak-anak muda sadar bahwa kasih sayang itu adalah fitrah dan agar mereka paham bagaimana mengekspresikan kasih sayang itu kepada orangtua, anak-anak, sahabat bahkan umat agama lain," tutur Kak Bebe.

Antusiasme anak-anak pun begitu luar biasa dengan hadirnya MoQu. Hal itu lantaran, salah satu program unggulan PPPA Daarul Qur;an ini ini merupakan hal yang baru bagi sekolah-sekolah di Ogan Ilir. Semoga anak-anak terinspirasi dan mengamalkan apa yang sudah didapatkan dari aksi MoQU ini. (khansa/ara)