Santri Rumah Tahfidz Bali Peringati HUT RI ke-75

Santri Rumah Tahfidz Bali Peringati HUT RI ke-75
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Dalam rangka memeriahkan kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, sejumlah rumah tahfidz di Bali menggelar khataman akbar yang digelar serentak di seluruh Indonesia. Salah satunya adalah Rumah Tahfidz Nurul Ikhsan di Desa Penyambangan, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng.

Koordinator Daerah Rumah Tahfidz wilayah Bali, Ustadz Kholid dalam keterangan tertulisnya berkata, "dalam rangka meperingati HUT RI yang ke-75, para santri Rumah Tahfidz Nurul Ikhsan tetap semangat walaupun dalam keadaan pandemi Covid-19."

Diikuti oleh 25 santri baik santri mukim maupun non mukim. Ia berharap dari kegiatan ini akan memulihkan keadaan Indonesia dari wabah Covid-19.

"Harapannya agar Indonesia segera bebas Corona, dan tak hanya penyakit itu, tapi juga penyakit hati, seperti maksiat dan lain-lain," ungkapnya.

Selain khataman Al-Qur'an, para santri pun menggelar upacara bendera di halaman rumah tahfidz. Acara berlangsung khidmat dan penuh semangat dari para santri. []