Terobos Banjir Demi Menghafal Qur'an

Terobos Banjir Demi Menghafal Qur'an
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Alhamdulillah, tim Mobile Qur’an (MOQU) PPPA Daarul Qur’an telah usai menjelajahi Sumatera Selatan dan Lampung mulai dari 26 sampai 31 Maret lalu. Begitu banyak cerita di setiap detik perjalanannya.

Betapa bahagianya tim MOQU lantaran dakwah Qur’annya disambut baik anak-anak Sumatera dan Lampung mulai dari Palembang, Banyuasin, Ogan Ilir sampai ke Lampung Selatan, Tengah dan Utara.

Sebanyak 1340 anak pada lima sekolah dan lima rumah tahfizh atau Taman Pendidikan Al Quran) mendapat motivasi Qur’an dari layanan MOQU. Beragam begitu tampak dari wajah-wajah polos para santri.

Mulai dari tertawa saat melihat video kartun Islami yang lucu, serius mendengarkan cerita anak penghafal Al Quran, sampai menangis terseduh karena ingin memberikan hadiah surga ke orang tua saat sesi muhasabah.

Perjalanan paling berkesan adalah saat MOQU tiba di Rumah Tahfizh Al Ikhlas yang terletak di Desa Tanjung Baru Seberang Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan.

Hujan yang selalu turun tiga minggu terakhir ini membuat air Sungai Ogan meluap dan merendam rumah-rumah di sekitarnya. Tidak terkecuali Rumah Tahfizh Al Ikhlas.

Walaupun dalam keadaan banjir, anak-anak tetap berdatangan ke Rumah Tahfizh untuk belajar. "Kami sudah terbiasa mengaji di sini kak, jadi biar banjir tetap aku datang," kata Eko (12 tahun) saat ditanya alasannya tetap mengaji meski harus menerobos banjir.

Meski lokasi berpindah ke halaman Diniyah Al Barokah lantaran rumah tahfizh mereka terendam banjir, tapi para santri tetap semangat dan justru sangat tak sabar menanti aksi MOQU.

Semangat bocah-bocah mungil untuk menghafal Alqur’an meninggalkan kesan yang dalam bagi tim MOQU. Semoga semangat menghafal Qur’an yang dibawa MOQU melekat dalam diri para santri, Aamiin.