PPPA Daarul Qur'an Cirebon Berbagi Makanan untuk Pejuang Nafkah

PPPA Daarul Qur'an Cirebon Berbagi Makanan untuk Pejuang Nafkah
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur'an Cirebon menggelar aksi berbagi makanan untuk masyarakat umum dan pejuang nafkah, Jum’at (30/7). Berbagi makanan ini merupakan aksi rutin yang dilaksanakan oleh PPPA Daarul Qur'an Cirebon setiap Jum’at tiap pekannya.

Kepala Cabang PPPA Daarul Qur'an Cirebon, Abdul Aziz berkata, “aksi ini bisa terus berjalan karena adanya dukungan yang luar biasa dari para sahabat, donatur.”

Pada pekan ini, PPPA Daarul Qur'an Cirebon memagikan sebanyak 290 paket makan di dua tempat berbeda, yakni di depan kantor PPPA Daarul Qur'an Cirebon dan dibagikan kelilinh di sekitar jalanan Kota Cirebon.

Jazakumullah khairan katsiran kepada semua donatur yang telah berpartisipasi dalam kegiatan Jum’at berbagi. Semoga Allah limpahkan nikmat sehat dan pahala keberkahan kepada kita semua,” imbuh Aziz. []

Oleh: Royana, PPPA Daarul Qur'an Cirebon