PPPA Daarul Qur’an Kirim 2 Santri BTQ for Leaders ke Kampung Qur’an Merapi

PPPA Daarul Qur’an Kirim 2 Santri BTQ for Leaders ke Kampung Qur’an Merapi
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur’an melalui program Beasiswa Tahfidz Qur’an (BTQ) for Leaders kembali mengirim santri terbaiknya untuk pengabdian. Lokasi pengabdian yang dipilih adalah Kampung Qur’an Merapi, Yogyakarta.

Santri yang dikirim untuk pengabdian ke Kampung Qur’an Merapi sebanyak dua orang, yakni Fatimatuz Zahro Romdhoni dan Sayyidah Maghfiroh. Keduanya merupakan santri yang berasal dari Jawa Timur.

Kampung Qur’an Merapi sendiri merupakan salah satu kampung yang mendapat perhatian PPPA Daarul Qur’an pascabencana. Letak Kampung Qur’an Merapi ini berada di Dusun Kalitengah Kidul, Desa Glagaharjo, Kecamatan Cangkringan Kabupaten Sleman, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Dampak dari letusan Gunung Merapi yang cukup parah beberapa tahun lalu menimbulkan banyak kerusakan, baik dari bangunan fisik, geografis wilayah maupun kondisi masyarakatnya sendiri. Kejadian yang cukup mengejutkan dan menghadirkan rasa trauma pada masa itu, berubah menjadi jauh lebih baik dengan adanya senandung ayat-ayat Al-Qur’an. Sejak itu ditetapkanlah dusun tersebut menjadi Kampung Qur’an Merapi yang sampai saat ini masih terus konsisten mensyiarkan Al-Qur’an.

Rencananya program pengabdian ini akan dilakukan untuk satu tahun kedepan. Harapannya, keberadaan santri pengabdian yang dikirim dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Namun secara garis besarnya untuk menciptakan kader-kader penghafal Al-Qur’an. []

Oleh: Lia, PPPA Daarul Qur’an Yogyakarta