PPPA Daarul Qur'an Palembang Rutin Bagikan Makanan Gratis Tiap Jum'at

PPPA Daarul Qur'an Palembang Rutin Bagikan Makanan Gratis Tiap Jum'at
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Atas dukungan penuh dari para donatur, setiap Jum'at PPPA Daarul Qur'an Palembang rutin membagikan makanan gratis kepada pejuang nafkah yang tersebar di sepanjang jalanan Kota Palembang, Sumatera Selatan. Mereka adalah para pedagang kaki lima hinga pedagang asongan yang berdagang untuk bertahan hidup.

Kehadiran makanan gratis tersebut merupakan salah satu bentuk pendampingan masyarakat dari PPPA Daarul Qur'an Palembang, terlebih semenjak wabah Covid-19 melanda. Mereka terlihat sangat bahagia menerima makanan tersebut.

Kadang, ditemui juga para pedagang yang membawa istri atau anaknya ketika berjualan. Dari makanan yang mereka terima, selalu dibalas dengan senyum tulus dan syukur kepada Allah.

Guna terus menebar kebaikan tersebut, PPPA Daarul Qur'an Palembang mengajak masyarakat untuk mendukung program berbagai makanan gratis. "Kami pun ingin mengajak sahabat semua untuk turut merasakan keindahan berbagi ini," ujar kepala cabang PPPA Daarul Qur'an Palembang, Dwi Frihanto.