Sinergi Menyambut Ramadan Melalui Upgrading Skill Amil Batch 2

PPPA Daarul Qur’an Yogyakarta kembali menyelenggarakan Upgrading Skill Amil untuk internal dan MPZ batch 2 pada Selasa (11/2). Ini merupakan bentuk tindaklanjut sekaligus realisasi dari harapan di agenda perdana bulan Januari lalu, bahwa program dapat terlaksana rutin setiap bulan.
Berkaitan dengan momentum menjelang bulan suci ramadhan, Upgrading Skill Batch 2 mengangkat tema “Optimalisasi Funding dan Program Ramadan”. Tema ini sesuai dengan fenomena umum dalam lingkup lembaga amil zakat, bahwa Ramadhan menjadi momentum besar untuk mengoptimalkan perolehan ZIS dan program yang dapat menjangkau masyarakat dengan cakupan yang lebih luas.
Ada 2 MPZ Yogyakarta, diantaranya Nur Hidayah dan SahabatQu, serta PPPA Jawa Timur yang turut hadir pada upgrading batch 2 ini. Berbeda dengan pertemuan perdana sebelumnya, upgrading kali ini dikemas dalam bentuk sharing dan diskusi mengenai strategi fundraising dan program di bulan Ramadhan.
Harapannya sharing session ini memberikan inspirasi bahkan membuka peluang kolaborasi. Tidak hanya itu, setiap lembaga juga berkesempatan untuk memberikan sekaligus memperoleh opini, masukan, serta berbagi pengalaman yang dapat menjadi referensi dalam pengembangan program dan perumusan strategi fundraising yang lebih baik.
“Alhamdulillah, terima kasih kepada Nur Hidayah dan PPPA Jawa Timur atas pemaparannya, ini menjadi inspirasi bagi kami dari SahabatQu, yang sebelumnya hanya berorientasi pada penyaluran program, kami jadi punya referensi dan semangat untuk melakukan fundraising juga,” testimoni Ustadz Suyitno selaku perwakilan dari MPZ SahabatQu.
Kedepannya, desain upgrading skill akan disusun lebih bervariasi. Tidak hanya konsep ceramah satu arah dari pemateri kepada audience, melainkan juga model interaktif atau dua arah seperti pada batch 2 ini. Terlepas dari upaya peningkatan skill amil, sejatinya program ini merupakan upaya PPPA Daarul Qur’an Yogyakarta memberikan pendampingan, monitoring dan evaluasi dari aktivitas fundraising dan program yang dijalankan oleh seluruh peserta amil, khususnya kepada MPZ. (ara)