Distribusi Bantuan untuk Korban Banjir Konawe

Distribusi Bantuan untuk Korban Banjir Konawe
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Tim Siaga Bencana (SIGAB) PPPA Daarul Qur’an masih terus mendampingi korban banjir Konawe dan Konawe Utara, Sulawesi Tenggara sejak minggu lalu. Setelah melakukan assessment tim akhirnya mendirikan posko kesehatan di sejumlah lokasi pengungsian.

Koordinator Tim SIGAB PPPA Daarul Qur’an untuk Banjir Konawe, Dena Fadillah mengatakan timnya juga telah mendistribusikan bantuan yang menjadi kebutuhan mendesak para korban seperti makanan siap saji, tenda serta keperluan logistik lainnya.

“Selain menyalurkan bantuan kami juga membantu warga membersihkan rumah dan barang-barang yang masih bisa diselamatkan. Semoga bencana ini segera usai agar aktivitas warga kembali normal,” ujar Dena, Senin (17/6).

Ia menuturkan, air sungai yang masih meluap dan tumpukan lumpur menjadi tantangan tersendiri bagi tim SIGAB saat mendistribusikan bantuan. Namun mereka tetap semngat menembus daerah tersebut agar  amanah seluruh masyarakat Indonesia tersampaikan untuk para korban.

“Mohon do'a untuk tim SIGAB yang berada di sana serta saudara-saudara kita di Konawe. Semoga dukungan dan bantuan kita dapat meringankan kesedihan mereka. Sahabat bisa berdonasi melalui Rekening Kemanusiaan PPPA Daarul Qur’an atau Sedekah Online,” ucap Dena.