Menyiapkan Bingkisan Senyum Lebaran untuk Pejuang Al-Qur’an di Yogyakarta
Seperti biasa menjelang Hari Raya Idul Fitri PPPA Daarul Qur’an Yogyakarta akan menyalurkan Bingkisan Senyum Lebaran untuk para pejuang Al-Qur’an. Bingkisan Senyum Lebaran ini berisikan paket sembako dan kebutuhan pokok yang akan diberikan kepada para pejuang Al-Qur’an yang berjuang di daerah Yogyakarta, seperti para guru ngaji di sejumlah Rumah Tahfidz dan TPQ.
Kali ini Berbagi Senyum Lebaran PPPA Daarul Qur’an Yogyakarta bersinergi bersama Ederra Indonesia, sebuah brand fashion muslimah asal Yogyakarta dan Hajj Chicken & Ayam Geprek Sa’i Manajemen, brand makanan cepat saji asal Yogyakarta serta para donatur.
Pada Kamis (6/5) berbagai kebutuhan pokok dan sembako mulai dipersiapkan untuk kemudian dikemas, seperti tahun-tahun sebelumnya bingkisan akan diberikan secara langsung kepada para pejuang Al-Qur’an. Ini sudah menjadi tradisi yang dibangun PPPA Daarul Qur’an Yogyakarta, selain sebagai bentuk penghargaan kepada para pejuang Al-Qur’an yang tentunya belum cukup jika dibandingkan dengan perjuangan mereka untuk terus membumikan Al-Qur’an namun ini menjadi salah satu cara untuk terus memelihara silaturahmi dengan para pejuang Al-Qur’an, hingga nafas dan asas perjuangan dapat terus kita resapi bersama.
Bingkisan Berbagi Senyum Lebaran akan mulai dibagikan pada Jum’at (7/5) hingga sebelum puncak Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1442 H nanti. “Semoga penyaluran dapat berjalan dengan lancar dan membawa manfaat untuk semuanya yang turut berperan serta dalam misi kebaikan ini,” ucap Kepala Cabang PPPA Daarul Qur’an Yogyakarta, Maulana Kurnia Putra. []
Oleh: Umi Nurcahyati, PPPA Daarul Qur’an Yogyakarta