Perbaikan Sanitasi Bersama Mandiri Amal Insani
Hampir sepekan ini pengerjaan perbaikan sanitasi dilakukan di lingkungan Rumah Tahfidz Al-Anshor di Bantul, Yogyakarta. Kali ini bersama Mandiri Amal Insani (MAI), PPPA Daarul Qur'an Yogyakarta menyalurkan dana program sosial untuk perbaikan sanitasi di rumah tahfidz, salah satunya adalah di Rumah Tahfidz Al-Anshor.
Beberapa area yang direnovasi adalah kamar mandi, jemuran, dan pelancaran aliran air sumur. Sebelumnya sudah sejak pekan ketiga November lalu material bangunan dibelikan, seperti untuk semen, pasir, seng untuk atap, dan kayu. Pengerjaan juga sudah dimulai sejak Ahad (27/11), dengan dua tukang. Namun pembangunan sempat berhenti selama tiga hari.
Kini pembangunan sudah dilanjutkan kembali, saban pagi beberapa santri akan membawakan makanan untuk para pekerja bangunan yang membangun rumah tahfidz mereka. Ustadzah Murfiah, pengasuh Rumah Tahfidz Al-Anshor sendiri sangat senang sekali ketika diberitahukan mendapatkan bantuan untuk renovasi sanitasi di rumah tahfidz yang diasuhnya. Pasalnya ia pun memang berencana untuk memperbaikinya, namun terkendala biaya. Pembangunan pun dimulai, dari jemuran yang biasa digunakan santri untuk menjemur, sampai saluran air dan kamar mandi.
Selama pandemi Covid-19 ini, sejumlah santri yang terbilang mandiri sudah tidak bisa membayar syahriahnya (SPP santri). Para orang tua santri juga banyak yang mengalami pemberhentian dari tempatnya bekerja. Hal ini membuat ustadzah Murfiah prihatin, sehingga ia membebaskan syahriah untuk beberapa santri yang mandiri.
Kini pendapatan pribadinya dari sang suami yang setiap harinya membuka kios pengisian ulang air mineral juga dialokasikan untuk menghidupi para santri. Bahkan di musim pandemi ini ustadzah Murfiah bersama suaminya mengajak beberapa anak di sekitar rumah tahfidz untuk mukim di tempatnya. Selain mengaji mereka juga dibebaskan dengan kebutuhan pangan.
Alhamdulillah, dengan adanya bantuan dana renovasi rumah tahfidz, kini Rumah Tahfidz Al-Anshor dapat melangsungkan perbaikan sanitasi, serta kebutuhan pangan para santri tetap tercukupi. Semoga menjadikan berkah untuk para santri dan kita semua. Barakahum. []