Ratusan Karyawan ElCorps akan Ikut Ujian Tahfidz Qur'an

Ratusan Karyawan ElCorps akan Ikut Ujian Tahfidz Qur'an
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Dakwah tahfidzul Qur’an terus merambah ke seluruh lapisan masyarakat. Salah satunya di ElCorps, sebuah perusahan yang menyediakan kebutuhan gaya hidup muslim dengan Elzatta salah satu brand terkenalnya.

Sudah lebih dari satu tahun perusahaan bernama PT Bersama Zatta Jaya ini bekerja sama dengan PPPA Daarul Qur’an dalam program Coprorate Tahfidz. Hampir ratusan karyawannya telah belajar dan menghafal Al-Qur’an.

Pada Rabu (11/12) lalu, mereka tengah melakukan persiapan ujian Tahfidz. Surat yang akan diujiankan ialah surat dalam juz 30. Dalam kegiatan ini para karyawan dibimbing langsung Asaatidz Daarul Qur’an Irman Sopianudin yang menjelaskan teknis ujian Tahfidz corporate nanti.

"Diperkirakan Ujian Tahfidz Corporate di ElCorps akan diadakan 31 Desember 2019 mendatang. Untuk ujian nanti insya Allah yang akan diujiankan juz 30. Insya Allah yang mengikuti ujiannya 250 orang. Kemarin persiapannya itu murojaah dari surat An-Naba," ujarnya.

Selain jumlah hafalan, kelancaran dan tajwid juga menjadi penilaian dalam ujian Tahfidz ini."Yang jadi penilaiannya nanti jumlah hafalanny. Kemudian yang diujikan adalah surat yang mereka pilih. Kemudian kelancaran bacaannya serta tajwidnya," tuturnya.

Corporate Tahfidz merupakan salah satu program yang menjadi ikhtiar PPPA Daarul Qur’an agar dakwah tahfidzul Qur’an menembus ke kota-kota maupun pelosok Indonesia. Terima kasih kepada seluruh donatur yang terus mendukung setiap program dakwah Qur’an ini. (zantina/ara)