Rumah Tahfizh Terbanyak Ada di Jatim

Rumah Tahfizh Terbanyak Ada di Jatim
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Jumlah Rumah Tahfizh terbanyak berada di Provinsi Jawa Timur yakni sebanyak 522 unit. Jumlah tersebut tersebut adalah Rumah Tahfizh yang telah berafiliasi dengan Rumah Tahfizh Center.

Ketua Rumah Tahfizh Center Diki Alaudin berkata, "perkembangan Rumah Tahfizh di Jawa Timur sangat baik, total kami sudah ada di 522 titik di seluruh Jawa Timur."

Diki mengatakan bahwa Jawa Timur memang menjadi wilayah dengan jumlah Rumah Tahfizh terbanyak di Indonesia. Bahkan kini sudah ada dua koordinator daerah Rumah Tahfizh yaitu Jatim 1 dan Jatim 2.

Jumlah Rumah Tahfizh di dua lokasi tersebut berbeda, yaitu 69 di Jatim 1 dan 453 di Jatim 2. Kedua korda tersebut juga mengalami peningkatan jumlah Rumah Tahfizh selama 2022.

"Jatim 2 adalah wilayah dengan pertumbuhan Rumah Tahfizh paling pesat di tahun 2022, yaitu sebanyak 72 Rumah Tahfizh. Sedangkan di Jatim 1 adalah delapan Rumah Tahfizh," ungkap Diki.

Ia menyampaikan bahwa tidak hanya Jawa Timur yang mengalami peningkatan jumlah. Setidaknya ada lima korda yang juga mengalami hal serupa, yaitu Jatim 1, Jatim 2, Bali, NTB, Sulawesi Selatan dan Kalimantan Utara.

"Peningkatan tersebut menambah jumlah Rumah Tahfizh saat ini yang sudah mencapai 1.695 dengan pertumbuhan sebanyak tujuh persen," jelasnya.

Total ada 104 Rumah Tahfizh baru yang berdiri sepanjang tahun 2022. Atas data tersebut Diki berharap bahwa di 2023 jumlah Rumah Tahfizh dan santri Rumah Tahfizh akan terus bertambah dan melahirkan bibit penghafal Qur'an.