Keceriaan Anak-anak Yatim Warnai Buka Puasa Bersama di Citimall Cilegon
Citimall Cilegon bersama PPPA Daarul Qur'an Banten mengadakan buka bersama, pengajian dan santunan anak yatim pada Kamis (13/4). Acara ini merupakan kolaborasi PPPA Daarul Qur'an Banten dan Citimall Cilegon untuk memuliakan anak yatim di bulan Ramadhan.
Citimall Cilegon bersama PPPA Daarul Qur'an Banten mengadakan buka bersama, pengajian dan santunan anak yatim pada Kamis (13/4). Acara ini merupakan kolaborasi PPPA Daarul Qur'an Banten dan Citimall Cilegon untuk memuliakan anak yatim di bulan Ramadhan.
Acara diawali sambutan oleh Manager Citimall, Titen Avia lisrinanta. "Alhamdulillah kita bisa berkumpul di tempat ini, tempat yang insya Allah berkah dengan adanya kegiatan ini insyaallah di bulan Ramadhan ini kita mengambil banyak berkah. Aamiin," ujarnya
Selanjutnya tausyiah Islami menjelang Ifthar yang dipimpinan oleh Ustadz Mam'um selaku pengasuh Rumah Tahfidz Ahlul Qur'an Cilegon. Acara berlangsung sangat meriah. Anak yatim dan jamaah yang hadir sangat antusias mendengar tausiyah.
"Mendapatkan dua kebahagiaan yang mana kebahagiaan ini tidak di dapatkan oleh orang yang tidak puasa, kebahagiaan yang pertama mendapatkan bahagia ketika berbuka puasa, yang kedua ia bahagia ketika kelak bertemu dengan robnya yaitu Allah," seru Ustadz Mam'um dalam tausiyahnya.
Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan santunan berupa pembagian bingkisan kepada 20 orang anak yatim. Anak-anak yatim sangat senang datang ke pusat perbelanjaan, karena hal tersebut adalah pengalaman baru bagi mereka. Acara pun ditutup dengan doa dan buka puasa bersama.
Oleh: Andri, PPPA Daarul Qur'an Banten