PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Wisuda Tahfizh Daerah Sumatera Utara

PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Wisuda Tahfizh Daerah Sumatera Utara
PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Wisuda Tahfizh Daerah Sumatera Utara
PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Wisuda Tahfizh Daerah Sumatera Utara
PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Wisuda Tahfizh Daerah Sumatera Utara
PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Wisuda Tahfizh Daerah Sumatera Utara
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Medan (03/11) – PPPA Daarul Qur'an Medan baru saja menggelar acara Wisuda Tahfizh untuk para santri yang telah menyelesaikan hafalan Al-Qur'an. Sebanyak 44 santri yang telah berhasil menghafal Al-Qur'an diwisuda dalam acara yang digelar pada 03/11/24 di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumatera Utara.

Dalam sambutannya, Putri Rizki Ardhina, S.I.Kom, M.M. selaku Branch Manager PPPA Daarul Qur'an Medan menyampaikan rasa syukur dan harapannya untuk para santri yang diwisuda, “Harapannya santri berada di tengah-tengah masyarakat  sebagai pendakwah, dengan spirit al-qur’an yang dimiliki semua bisa berada di tengah-tengah masyarakat sebagai sebuah solusi bahwa al qur’an itu bukan hanya dihafal tapi juga didatangkan manfaatnya untuk dirasakan bersama” ungkapnya. 

Acara wisuda ini dihadiri oleh berbagai tamu undangan, mulai dari orangtua, guru, tokoh agama, hingga pihak-pihak terkait yang mendukung program tahfidz tersebut. Selain prosesi wisuda, acara juga dirangkai dengan doa bersama dan pemberian penghargaan kepada para penghafal Al-Qur'an terbaik, baik dari segi jumlah hafalan maupun prestasi lainnya.

Dewan Syariah PPPA Daarul Qur’an KH. Ahmad Kosasih, M.A. turut menyampaikan apresiasi serta motivasi buat para wisudawan. “Sangat positif dan bangga sekali melihat santri-santri yang telah menyelesaikan hafalan 30 juz, sesuatu yang tidak mudah, alhamdulillah hari ini mereka dinyatakan lulus menyelesaikan hafalannya. ini merupakan langkah awal mereka untuk memulai mempelajari dan mengkaji alqur’an yang kemudian mereka terapkan dalam kehidupan sehari-hari dan mengajarkan kepada orang lain, sehingga pahala yang didapat tidak pernah berhenti walaupun sudah meninggal dunia, tetapi terus mengalir selama orang tersebut mempelajari al qur’an”. 

Wisuda ini merupakan salah satu bentuk komitmen PPPA Daarul Qur'an dalam mencetak generasi Qurani khususnya di wilayah Sumatera Utara, sesuai dengan tema yang diangkat “Jalinan Cinta Kalamullah” dimaksudkan agar antara satu individu dengan individu lainnya bersama-sama menumbuhkan cinta terhadap kalamNya (Al Qur’an) sehingga terjalin hubungan yang kuat dalam cinta kepada Al Qur’an. 

Dengan terselenggaranya wisuda ini, PPPA Daarul Qur'an Medan berharap dapat terus mengembangkan program-program pendidikan yang bertujuan mencetak generasi muda yang mencintai Al-Qur'an serta dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan umat. Kemudian acara wisuda ditutup dengan doa keselamatan dan harapan agar para wisudawan dapat melanjutkan perjalanan mereka dengan penuh semangat dan keberkahan.

Oleh : Delima, PPPA Daarul Qur'an Medan