Rakernas Laznas PPPA Daarul Qur’an Targetkan 1,2 Juta Penerima Manfaat pada 2024  

Laznas PPPA Daarul Qur’an menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2024.

Rakernas Laznas PPPA Daarul Qur’an Targetkan 1,2 Juta Penerima Manfaat pada 2024   
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Laznas PPPA Daarul Qur’an menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2024. Agenda kali ini bertema “Optimaliasi Potensi Menuju Kebermanfaatan Berkelanjutan” yang berlangsung di Aula Tahfidz Tower PPTQ SahabatQu pada 19-20 Desember 2023.

Direktur Utama Laznas PPPA Daarul Qur’an Dwi Kartika Ningsih memaparkan laporan kinerja sepanjang 2023. Mulai dari total penerimaan zakat, infak dan sedekah (ZIS), total penerima manfaat dana ZIS hingga sederet prestasi yang diraih lembaganya.

Ia mengatakan pada 2024 nanti Laznas PPPA Daarul Qur’an menargetkan 1,2 juta penerima manfaat. Setelah sebelumnya pada 2023 ini total penerima manfaat yang terbantu sebanyak 934.285 jiwa.

“Laznas PPPA Daarul Qur'an sudah sangat identik dengan program tahfidzul Qur'an melalui berbagai inovasi di beberapa sektor, harapannya program ini mampu memberikan dampak sosial yang signifikan,” ujarnya.

Sesuai dengan tema Rakernas kali ini kata Dwi, program-program yang sudah dilahirkan Laznas PPPA Daarul Qur'an kebermanfaatannya diharapkan akan terus berlanjut.

"Tahun ini kami akan concern ke beberapa program dan mengukur sejauh mana peran strategis lembaga dalam pengentasan buta aksara Al-Qur'an di Indonesia, sehingga memiliki arah program yang berkelanjutan,” tuturnya.

Turut hadir dalam gelaran ini, Ketua Yayasan Daarul Qur’an Nusantara Muhammad Anwar Sani. Ia berpesan agar seluruh Sumber Daya Insani (SDI) Laznas PPPA Daarul Qur’an dapat menjadi pribadi pembelajar untuk meraih kesuksesan di masa depan.

“Seorang pembelajar adalah pemilik masa depan. Karena itu jangan pernah bosan untuk terus belajar. Kawan-kawan bisa melakukan studi banding ke berbagai lembaga untuk mendapat inspirasi baru dalam menjalankan program dan mencapai target,” tuturnya.

Sementara itu Pimpinan Daarul Qur’an Direktorat Ekonomi Tarmizi As Shidiq yang juga datang dalam acara ini mengatakan, Laznas PPPA Daarul Qur’an harus mengoptimalkan program-program ungggulan dengan melakukan modifikasi dan inovasi. “Jalankan program-program terbaik dengan pembaharuan mengikuti perkembangan saat ini,” ucapnya.

Turut hadir pula Pimpinan Daarul Qur’an Direktorat Pendidikan KH. Ahmad Jameel yang mengingatkan para peserta Rakernas pada visi dan misi Daarul Qur’an. "PPPA Daarul Qur’an telah menciptakan karya-karya monumental dalam sejarah Indonesia yaitu Pesantren Tahfizh dan Gerakan Rumah Tahfizh. Ini yang harus terus kita optimalkan ke depan,” ucapnya.

Pimpinan Umum Daarul Qur’an KH. Yusuf Mansur yang juga datang dalam acara ini pun memberikan doa. “Semoga PPPA Daarul Qur’an makin solid, pantang mundur dalam ikhtiarnya dan hadirnya membawa manfaat untuk umat, Aamiin,” harapnya.