Kisah dari Mereka yang Berbahagia Karena Zakatmu

Kisah dari Mereka yang Berbahagia Karena Zakatmu
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Jetri adalah sosok ibu rumah tangga yang mencari nafkah dengan cara berjualan warung kecil-kecilan di rumahnya. Saat ini ia juga masih harus mengurus kedua anaknya. Terlebih salah satu anaknya tengah mengidap penyakit jantung dan dirawat di rumah sakit.

“Saat ini saya mengurus keluarga seorang diri, karena suami sudah meninggal dunia. Apalagi saat ini anak saya juga masih terus menjalani perawatan di rumah sakit akibat penyakit jantung,” ujar Jetri.

Ia juga bercerita bahwa saat ini ia sudah tidak berjualan lagi karena sebuah kecelakaan yang membuat lengannya patah tulang.

“Dulu sih masih sering jual makanan di rumah, namun beberapa bulan yang lalu saya kecelakaan lalu lengan saya patah tulang dan jadi susah untuk melakukan berjualan,” ungkapnya.

Lain Jetri, lain pula dengan Nur. Ia adalah satu dari banyak masyaraat yang terdampak krisis akibat adanya Covid-19. Dulunya ia berjualan makanan. Namun saat ini ia beralih profesi menjadi tukang cuci pakaian.

“Kalau dulu saya sehari-hari jualan makanan, biasanya berkeliling. Kalau saat ini hanya bekerja nyuci gosok pakaian di beberapa rumah saja,” ucap ibu Nur saat ditanya mengenai kesehariannya.

Ia adalah seorang ibu rumah tangga yang memiliki empat orang anak. Adapun sang suami saat ini bekerja sebagai kenek proyek bangunan.

Jetri dan Nur adalah dua dari ribuan penerima manfaat zakat fitrah PPPA Daarul Qur’an. Mereka bersyukur karena dapat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1442 H dengan kebahagiaan.

“Alhamdulillah, terima kasih banyak kepada PPPA Daarul Qur’an dan para donatur atas bantuan yang diberikan ini, semoga Allah selalu berikan keberkahan di dalamnya serta menjadi berkah unlimited,” ujar Nur kala menerima zakat fitrah di PPPA Daarul Qur’an. []