Rian D'Masiv Ajak Warga Terdampak Asap untuk Jangan Menyerah

Rian D'Masiv Ajak Warga Terdampak Asap untuk Jangan Menyerah
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Kebakaran hutan dan lahan yang tengah terjadi di Sumatra dan Kalimantan telah menjadikan ribuan orang menderita infeksi saluran pernapasan atas (ISPA). Tak hanya menderita gangguan pernapasan, warga di kedua pulau tersebut juga tak bisa beraktivitas secara normal.

Memiliki pengalaman dengan kabut asap, musisi Rian Ekky Pradipta ikut angkat bicara. Menurutnya, kabut asap ini telah dirasakan oleh dirinya saat tampil di Pekanbaru, Riau beberapa waktu lalu.

“Beberapa minggu lalu D’Masiv juga sempat manggung di Pekanbaru dan ngerasain udara yang mulai enggak enak. Terus ternyata mulai memuncak di minggu-minggu ini,” ujarnya pada Selasa (17/9).

Ia juga menyebutkan bahwa rencananya untuk tampil di Berau, Kalimantan Timur juga batal akibat bencana kabut asap ini.

“Kita juga ada jadwal ke Berau, tapi juga dibatalkan karena kondisi asap yang sangat buruk,” lanjutnya.

Bencana kabut asap ini telah membuat Rian berempati. Menurutnya, banyak warga yang menjadi tak bisa beraktivitas normal akibat kabut asap ini.

“Banyak saudara-saudara kita yang enggak bisa beraktivitas karena asap yang tebal. Mereka perlu bantuan di sana, terutama lebih kepada mencari solusi untuk masalah pernapasan,” ujarnya.

Oleh karenanya Rian mengajak masyarakat Indonesia bergerak bersama platform filantropinya, JanganMenyerah.id, untuk ikut membantu warga terdampak kabut asap di Sumatra dan Kalimantan.

“Ini saatnya Jangan Menyerah untuk turun. Rencana Rian juga akan turun, pertama ke Riau via Pekanbaru. Kalau ada waktu, juga akan mampir ke Kalimantan,” katanya.

Ia melanjutkan, “Yang pasti semangat Jangan Menyerah harus terus ditanamkan dalam jiwa teman-teman terutama yang terkena asap, semoga bisa melalui ini, dan asap segera hilang. Insya Allah JanganMenyerah.id ada untuk membantu teman-teman semua,” pungkasnya. (mnx)