Sedekah Makan Siang untuk Ojol

Sedekah Makan Siang untuk Ojol
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Setelah diberlakukannya social distancing, kini pemerintah pun menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Kebijakan ini tentu saja berimbas pada nasib para pencari nafkah, termasuk ojek online (ojol) yang perekonomiannya kian terpuruk.

Guna membantu mereka yang sedang mengembalikan lagi stabilitas ekonomi keluarganya, PPPA Daarul Qur'an menggelar aksi sedekah makan siang untuk ojol pada Jumat (17/4) siang di halaman kantor PPPA Daarul Qur'an, Karang Tengah, Tangerang.

Tak butuh waktu lama untuk menghabiskan puluhan bungkus nasi kotak yang disediakan. Sebab, ojol, petugas kebersihan hingga petugas keamanan pun langsung berkerumun di lokasi aksi untuk mendapatkan makan siang.

Respon baik dari masyarakat ini kemudian menjadi dasar bagi PPPA Daarul Qur'an untuk menggelar aksi serupa dalam skala yang lebih besar di kemudian hari. 

Hal tersebut disampaikan oleh Ustadz Sholehuddin selaku General Manager Pendidikan, Kemanusiaan dan Pemberdayaan PPPA Daarul Qur'an. Ia mengatakan bahwa kedepannya akan ada aksi sedekah makan siang dengan jumlah penerima yang lebih banyak. Tujuannya agar lebih banyak masyarakat yang terbantu.

"Insya Allah, kami akan kembali melakukan aksi ini. Agar para pencari nafkah seperti ojek online, petugas kebersihan, dan lainnya, yang masih mencari nafkah di masa pandemi ini dapat terbantu dengan gerakan ini," ujarnya.(diyo/mnx)