Distribusi Sarana Prasarana untuk Rumah Tahfidz di Muara Padang

PPPA Daarul Qur'an Palembang berangkat menuju Desa Karang Anyar, Kecamatan Muara Padang, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, dalam rangka penyaluran sarana prasarana Rumah Tahfidz dan aksi Mobile Qur'an, Sabtu (26/2).

Distribusi Sarana Prasarana untuk Rumah Tahfidz di Muara Padang
Distribusi Sarana Prasarana untuk Rumah Tahfidz di Muara Padang
Distribusi Sarana Prasarana untuk Rumah Tahfidz di Muara Padang
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur'an Palembang berangkat menuju Desa Karang Anyar, Kecamatan Muara Padang, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, dalam rangka penyaluran sarana prasarana Rumah Tahfidz dan aksi Mobile Qur'an, Sabtu (26/2).

Perjalanan yang ditempuh kurang lebih tiga jam dengan jalur darat. Berbagai sarana prasarana yang disalurkan dibawa melalui mobil pickup yang terdiri dari dua buah papan tulis, karpet, Al-Qur'an, buku-buku bacaan, lehar 20 buah, serta paket sembako untuk yatim dan dhuafa.

PPPA Daarul Qur'an Palembang sampai di lokasi sekitar pukul 17.30 sore. Kedatangan PPPA Daarul Qur'an Palembang disambut oleh Ustadz Nanno selaku pembina Rumah Tahfidz At-Tin dan Sarkowi selaku Ketua RT setempat.

Ustadz Nanno mengucapkan terima kasih karena bisa dipertemukan dengan Daarul Qur'an. Sebab sudah sejak lama iaingin mendirikan Rumah Tahfidz. Alasannya karena sejak pindah ke desa tersebut dan menetap serta berinteraksi dengan warga setempat ia menemukan fakta bahwa anak-anak di sana tidak bisa membaca Al-Qur'an. Bahkan untuk sopan santun atau etika pun mereka tidak paham. Dari sanalah kekhawatiran Ustadz Nanno muncul dan merasa terpanggil untuk melakukan kebaikan.

Awal-awal mengajar mengaji, baru ada segelintir orang yang ikut. Tidak ada perkembangan yang begitu pesat selama beberapa tahun. Barulah di awal 2022 ketika PPPA Daarul Qur'an Palembang bersilaturahim ke rumah Ustadz Nanno, di sanalah kepercayaan masyarakat meningkat. Berbondong-bondong masyarakat mendaftarkan anaknya untuk mengaji di Rumah Tahfidz yang dibina olehnya.

Sementara itu, Sarkowi ketua RT setempat pun sangat bersyukur dengan hadirnya Rumah Tahfidz At-Tin di Desa Karang Anyar ini. Ia berharap agar anak-anak dapat belajar Al-Qur'an dengan baik. “Saya sangat mendukung kegiatan Rumah Tahfidz ini dan semoga kehadirannya bisa membuat anak-anak menjadi lebih baik,” harapnya. []

Oleh: Siti, PPPA Daarul Qur'an Palembang