Pengecoran Pondasi Masjid Oe Ue

Pengecoran Pondasi Masjid Oe Ue
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Alhamdulillah, masjid bersejarah di Kampung Muslim Oe Ue, Amanuban Timur, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur (NTT) terus dibangun. Perlahan, pondasi masjid telah selesai dicor.

Masjid ini adalah saksi tumbuh dan berkembanganya kehidupan muslim di pelosok NTT. Tentu, Masjid ini menjadi kebutuhan vital warga menjalankan ibadah dan sosial kemasyarakatan.

Akibat bocor dan rapuh, Masjid Annur terpaksa dirobohkan. Kini dibangun kembali secara bertahap dan gotong royong warga.

"Di Oe Ue sendiri, PPPA Daarul Qur’an telah membangun rumah dan Kampung Qur’an. Perkembangan dakwah di Dusun Oe Ue ini luar biasa," ujar Jahidin, General Manager Program PPPA Daarul Qur'an.

Geliat masyarakat belajar Islam kata Jahidin, mengalami perkembangan yang menggembirakan. Anak-anak mulai rajin ke rumah tahfizh, masyarakat berbondong-bondong salat wajib berjamaah di masjid.

"Sehingga, masjid yang bagus dan besar sangat penting guna membuat warga Oe Ue semakin semangat beribadah," ucapnya.

Ayo, ikut dan terlibat membangun kembali Masjid Oe Ue! Klik sedekahonline.com.