Hikmah Zakat yang Perlu Diketahui Seorang Muslim

Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai zakat tepatnya hikmah zakat. Simak artikel berikut untuk mendapatkan informasinya.

Hikmah Zakat yang Perlu Diketahui Seorang Muslim
Ilustrasi - Hikmah zakat
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Hikmah zakat - Allah memiliki perintah yang harus dikerjakan atau juga ditinggalkan hamba-Nya. Perintah tersebut disampaikan oleh Allah kepada Nabi Muhammad selaku rasul-Nya.

Setiap perintah yang Allah berikan kepada manusia tertuang dalam rukun Islam yang isinya adalah syahadat, sholat, puasa, zakat dan haji.

Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai zakat tepatnya hikmah zakat. Simak artikel berikut untuk mendapatkan informasinya.

Baca juga: 8 Golongan Orang yang Menerima Zakat

Apa Saja Hikmah Zakat?

Setidaknya ada beberapa hikmah zakat yang akan didapatkan oleh muzakki atau orang yang membayar zakat. Hikmah tersebut merupakan keutamaan yang akan didapat jika melaksanakan zakat.

Dalam Islam, zakat adalah menyucikan harta. Banyak keutamaan yang terkandung dalam zakat sehingga umat muslim bisa berlomba-lomba mendapatkannya. Apa saja hikmah zakat? Berikut penjelasannya:

1. Menyempurnakan Iman

Hikmah zakat yang pertama adalah menyempurnakan iman. Seperti yang diketahui bahwa zakat merupakan rukun Islam ketiga dan wajib bagi setiap pemeluk agama Islam.

Oleh sebab itu dengan mengeluarkan zakat maka seseorang sudah memenuhi rukun Islam yang ketiga. Selain itu, zakat juga merupakan bentuk kepedulian kepada orang lain.

Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda, “Salah seorang di antara kalian tidaklah beriman (dengan iman sempurna) sampai ia mencintai saudaranya sebagaimana ia mencintai dirinya sendiri.” (HR. Bukhari)

Baca juga: Perbedaan Zakat Fitrah dan Zakat Mal

2. Menyucikan Harta

Hikmah zakat seperti halnya tujuannya yaitu untuk menyucikan harta. Hal tersebut sudah tertuang dalam Alquran yaitu:

"Ambillah zakat dari sebagian harta mereka, dengan zakat itu kamu membersihkan dan menyucikan mereka dan mendoalah untuk mereka. Sesungguhnya doa kamu itu (menjadi) ketentraman jiwa bagi mereka. Dan Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” (QS. At-Taubah ayat 103)

3. Menghapus Dosa

Seseorang yang melaksanakan zakat maka akan Allah hapus dosanya. Oleh sebab itu, hikmah zakat yang tidak boleh disepelan adalah bahwa Allah akan menghapus dosa orang-orang yang menunaikan zakat.

Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda, “Amal memadamkan dosa sebagaimana air memadamkan api.” (HR. At-Tirmidzi dan An-Nasaa’i)

Baca juga: Tujuan Mengeluarkan Zakat Fitrah

4. Menjalin Persaudaraan

Hikmah zakat tidak hanya dirasakan oleh muzakki saja. Orang yang berhak menerima zakat atau yang disebut dengan mustahik juga mendapatkan hikmahnya.

Karena dengan zakat sesama muslim dapat menjalin persaudaraan yang kokoh. Sebab dalam praktiknya, zakat yang ditunaikan oleh muzakki akan diterima oleh mustahik untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

5. Menumbuhkan Sifat Rendah Hati

Hikmah zakat berikutnya adalah membuat rendah hati. Sebab siapapun yang membayar zakat maka orang tersebut mampu mengalahkan sifat angkuh dan merelakan sebagian hartanya untuk diberikan kepada orang lain.

6. Mendatangkan Rezeki

Zakat tidak akan mengurangi harta orang yang menunaikannya. Sebab muzakki tak akan menjadi miskin karena telah membayar zakat.

Sebaliknya, zakat justru akan membuat harta menjadi lebih berkah karena telah disucikan. Hal itu tertuang dalam Alquran:

"Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah akan menggantinya dan Dia lah Pemberi rezeki yang sebaik-baiknya.” (QS. Saba’ ayat 39)

Baca juga: Niat Zakat Fitrah

7. Menjauhkan dari Siksa Neraka

Hikmah zakat selanjutnya adalah menjauhkan dari siksa api neraka. Allah berfirman dalam Alquran, “Dan orang-orang yang menyimpan emas dan perak dan tidak menafkahkannya pada jalan Allah, maka beritahukanlah kepada mereka, (bahwa mereka akan mendapat) siksa yang pedih.” (QS. At-Taubah ayat 34-35)

8. Menolong Kaum Dhuafa

Tidak dipungkiri bahwa zakat dapat menolong mereka yang memerlukan. Sebagaimana ada delapan golongan orang yang berhak menerima zakat, beberapa di antaranya adalah kaum dhuafa.

Oleh sebab itu, dengan manunaikan zakat maka seorang muslim sudah menolong saudaranya sendiri, terutama kauh dhuafa.

Baca juga: Mengenal Muzakki, Orang yang Mengeluarkan Zakat

9. Terwujudnya Sistem Kemasyarakatan Islam

Hikmah zakat juga mampu menciptakan sistem kemasyarakatan Islam yang berdiri atas prinsip keumatan. Dengan terwujudnya hal tersebut, maka dapat menjadi salah satu upaya dalam memerangi kemiskinan.

10. Sumber Dana Pembangunan

Hikmah zakat yang terakhir adalah sebagai sumber dana pembangunan. Dana zakat yang dikumpulkan oleh amil dapat digunakan untuk membangun sarana prasarana yang dibutuhkan masyarakat seperti pendidikan, kesehatan, sosial ekonomi, dan peningkatan kualitas sumber daya manusia lainnya.

Nah, itulah pembahasan mengenai hikmah zakat yang perlu diketahui oleh seorang muslim. Zakat adalah ibadah wajib yang akan mendatangkan berbagai kebaikan baik kepada orang yang melaksanakan maupun menerima. Wallahu a'lam.

Sekrang Anda bisa melaksanakan zakat dengan mudah. Mari tunaikan zakat bersama Laznas PPPA Daarul Qur'an. Klik di sini untuk berdonasi!