Milad ke-15 Tahun, Laznas PPPA Daarul Qur’an Makassar Gelar Talkshow dan Sharing Session

Milad ke-15 Tahun, Laznas PPPA Daarul Qur’an Makassar Gelar Talkshow dan Sharing Session
Milad ke-15 Tahun, Laznas PPPA Daarul Qur’an Makassar Gelar Talkshow dan Sharing Session
Milad ke-15 Tahun, Laznas PPPA Daarul Qur’an Makassar Gelar Talkshow dan Sharing Session
Milad ke-15 Tahun, Laznas PPPA Daarul Qur’an Makassar Gelar Talkshow dan Sharing Session
Milad ke-15 Tahun, Laznas PPPA Daarul Qur’an Makassar Gelar Talkshow dan Sharing Session
Milad ke-15 Tahun, Laznas PPPA Daarul Qur’an Makassar Gelar Talkshow dan Sharing Session
Milad ke-15 Tahun, Laznas PPPA Daarul Qur’an Makassar Gelar Talkshow dan Sharing Session
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Laznas PPPA Daarul Qur’an Makassar menggelar perayaan milad 15 tahun PPPA Daarul Qur’an. Agenda milad dirangkaikan dengan agenda Talkshow dengan mengusung  tema Inovasi Gerakan Dakwah dan Lembaga Philanrophy Nasional. Kegiatan yang diselenggarakan di Baruga Angin Mammiri pada hari senin (28/3) dihadiri oleh para narasumber, donatur, santri, serta tamu undangan lainnya.

Agenda milad dibuka dengan sambutan oleh pimpinan cabang Daarul Quran Makassar, Muhammad Akbar. Dalam sambutannya, Akbar menyampaikan harapan besar untuk Daarul quran dapat terus berkembang  dan mencetak generasi penghafal quran. Selain itu beliau juga menyampaikan Daarul quran akan terus berupaya mengembangkan metode pembelajaran yang efektif salah satunya yang telah diresmikan yakni Pembelajaran alquran melalui metavers.

Setelah sambutan agenda pemotongan tumpeng secara simbolis yang dilakukan oleh pimpinan cabang bersama narasumber talkshow dilanjutkan do’a bersama yang dipimpin oleh ustadz wahyu.

Agenda milad selanjutnya dirangkaikan dengan acara talkshow yang menghadirkan para pembicara yang sangat kompeten yakni Bapak Ir. Ahmad Ibrahim, M.M., M.B.A Perwakilan dari Apindo Sulsel, Bapak Dr. Muhammad Fachri Said, S.H., M.H akademisi Kampus Universitas Muslim Indonesia dan Ahmad Fadli Taufik Ketua Tangan Di Atas (TDA) Makassar.

Agenda milad ditutup dengan pemberian cindera mata kepada pemateri dan juga pemberian apresiasi kepada donatur tetap yang juga turut hadir dalam kegiatan.